Tryout UTBK-SNBT Gratis

Universitas Negeri Padang - Sejarah, Fakultas, Program Studi, dan Fasilitas

Alamat Jl. Prof. Dr. Hamka, Air Tawar Bar., Kec. Padang Utara, Kota Padang, Sumatera Barat 25171
Website https://unp.ac.id/
No.Telepon (0751) 7053902

Bagi kalian yang telah menyelesaikan Masa pendidikan SMA atau Masa SMK dan kalian ingin melanjutkan ke perguruan tinggi negeri, ada nih rekomendasi dari kami, ada Perguruan Tinggi Negeri di provinsi Sumatera Barat. Yaitu Universitas Negeri Padang berlokasi di daerah Kota Padang, Sumatera Barat, Indonesia.

Sejarah Universitas Negeri Padang

Pada tanggal 23 Oktober 1954, telah berdiri sebuah perguruan tinggi yang berlokasi di daerah Batusangkar. Perguruan tinggi tersebut adalah Universitas Negeri Padang (UNP) sebelum menjadi UNP nama perguruan ini IKIP Padang yang dibuat oleh Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG). Setelah didirikan, Universitas Negeri Padang mendapatkan berbagai perubahan seperti, berubah nama perguruan tinggi, status perguruan tinggi, dan sistematika pendidikan. Sejarah yang dialami oleh Universitas Negeri Padang dibagi dalam beberapa periode berikut:

Periode PTPG Batusangkar (1954–1956)

Pada periode ini Perguruan Tinggi Pendidikan Guru (PTPG) memiliki enam jurusan, tetapi dengan terkendala oleh fasilitas yang terbatas dan para mahasiswa banyak yang pindah, oleh karena itu yang tadinya memiliki 6 jurusan menjadi hanya 4 jurusan aja yang tersisa di PTPG. Jurusan yang pertama dibuka oleh PPTG adalah Jurusan Hukum yang menjadikan jurusan pertama yang sudah meluluskan mahasiswanya sarjana pendidikan pada tahun 1964.

Periode FKIP Universitas Andalas Bukittinggi (1956–1958)

Pada periode ini, PTPG bergabung ke Universitas Andalas Bukittinggi, tetapi pada masa tersebut ada tragedi pergolakan di setiap daerah, dengan tragedi tersebut pelaksanaan aktifnya kuliah terhambat hingga awal tahun 1958.

Periode FKIP Universitas Andalas Padang (1958–1964)

Setelah FKIP Unand berpindah ke daerah Padang, dalam perpindahan tersebut FKIP Unand mendapatkan peningkatan yang signifikan. Menambahkan beberapa jurusan baru, beserta memperkenalkan program sarjana yang baru dimulai.

Periode IKIP Jakarta Cabang Padang (1964–1965)

Universitas Andalas resmi berpisah dengan FKIP Unand, dengan perpisahan ini FKIP Unand berganti nama menjadi IKIP Jakarta Cabang Padang yang memiliki lima fakultas dan tambahan fakultas yang baru dibentuk. Oleh karena itu IKIP Jakarta Cabang Padang memenuhi syarat untuk menjadi IKIP mandiri.

Periode IKIP Padang Mandiri (1965–1999)

IKIP Padang resmi berdiri pada tanggal 7 Agustus 1965, memiliki lima fakultas dan berlokasi di daerah Air Tawar. IKIP Padang sangat berkembang pesat dengan menambah jurusan, memperbanyak program laboratorium, dan membuat program sertifikasi guru.

Periode Universitas Negeri Padang (1999–sekarang)

Dengan proses yang cukup panjang IKIP Padang telah resmi menjadi Universitas Negeri Padang. Dalam hal ini UNP membuat program pendidikan dan non-kependidikan beserta memperbanyak fakultas dan program studi.

Fakultas dan Program Studi

Fakultas Ilmu Pendidikan

S1 Pendidikan Luar Sekolah
S1 Kurikulum dan Teknologi Pendidikan
S1 Bimbingan dan Konseling
S1 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
S1 Pendidikan Luar Biasa
S1 Psikologi
S1 Administrasi Pendidikan
S1 Pendidikan Guru Sekolah Dasar
S2 Administrasi Pendidikan
S2 Pendidikan Dasar
S2 Bimbingan dan Konseling
S2 Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
S3 Administrasi Pendidikan
S3 Bimbingan dan Konseling

Fakultas Matematika dan IPA

D3 Statistika
S1 Pendidikan Fisika
S1 Pendidikan Kimia
S1 Kimia
S1 Pendidikan Biologi
S1 Pendidikan IPA
S1 Matematika
S1 Biologi
S1 Fisika
S1 Pendidikan Matematika
S1 Statistika
S2 Pendidikan Biologi
S2 Pendidikan Matematika
S2 Pendidikan Fisika
S2 Fisika
S2 Pendidikan Kimia
S3 Pendidikan IPA

Fakultas Teknik

D3 Teknik Otomotif
D3 Teknik Mesin
D3 Teknik Pertambangan
D3 Teknik Listrik
D3 Teknik Elektronika
D3 Pendidikan Teknik Bangunan
S1 Pendidikan Teknik Informatika
S1 Pendidikan Teknik Mesin
S1 Teknik Sipil
S1 Teknik Pertambangan
S1 Pendidikan Teknik Elektro
S1 Pendidikan Teknik Otomotif
S1 Pendidikan Teknik Elektronika
S1 Informatika
S1 Teknik Mesin
S2 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan
S3 Pendidikan Teknologi dan Kejuruan

Fakultas Bahasa dan Seni

D3 Informasi Perpustakaan dan Kearsipan
S1 Desain Komunikasi Visual
S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
S1 Perpustakaan dan Ilmu Informasi
S1 Pendidikan Seni Rupa
S1 Sastra Indonesia
S1 Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik
S1 Pendidikan Bahasa Jepang
S1 Sastra Inggris
S1 Pendidikan Bahasa Inggris
S1 Pendidikan Musik
S1 Pendidikan Tari
S2 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
S2 Pendidikan Bahasa Inggris
S3 Pendidikan Keguruan Bahasa

Fakultas Pariwisata dan Perhotelan

D3 Tata Busana
D3 Tata Boga
D4 Pendidikan Tata Rias dan Kecantikan
D4 Manajemen Perhotelan
S1 Ilmu Kesejahteraan Keluarga

Fakultas Ekonomi

D3 Akuntansi
D3 Manajemen Pajak
D3 Manajemen Perdagangan
S1 Akuntansi
S1 Manajemen
S1 Pendidikan Ekonomi
S1 Ekonomi Pembangunan
S2 Ilmu Ekonomi
S2 Pendidikan Ekonomi
S2 Manajemen
S3 Kajian Lingkungan dan Pembangunan

Fakultas Ilmu Olahraga

D3 Keperawatan
S1 Pendidikan Kepelatihan Olahraga
S1 Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi
S1 Ilmu Keolahragaan
S2 Pendidikan Olahraga

Fakultas Ilmu Sosial

D3 Teknologi Penginderaan Jauh
S1 Pendidikan Geografi
S1 Pendidikan Sejarah
S1 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
S1 Pendidikan Keagamaan Islam
S1 Pendidikan Sosiologi
S1 Geografi
S1 Ilmu Administrasi Negara
S2 Pendidikan Geografi
S2 Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan
S2 Administrasi Publik

Program Pascasarjana

S2 Ilmu Lingkungan
S2 Teknologi Pendidikan
S2 Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial
S3 Ilmu Pendidikan
S3 Ilmu Lingkungan

Fasilitas Universitas Negeri Padang

Perpustakaan, Tempat Tersimpannya Sumber Ilmu
Lapangan Sepak Bola
Lapangan Tenis
Lapangan Hockey
Lapangan Basket
Lapangan Voli
Lapangan Badminton
Lapangan Takraw
Gedung Olahraga (GOR)
Jogging Track
Fitness Center
International Swimming pool
Laboratoriumorium Psikologi dan Bimbingan Konseling (FIP)
Laboratoriumorium Komputer
Laboratoriumorium Bahasa (FBS dan Balai Bahasa)
Laboratorium Atorium CALL
Laboratoriumorium Desain Komunikasi Visual (FBS)
Laboratoriumorium Biologi, Fisika, dan Kimia (FMIPA)
Laboratorium Perhotelan, Tata Busana, Tata Boga, Tata Rias (FPP)
Laboratorium Geografi (FIS)
Workshop dan Bengkel (FT dan FBS)
Studio Gambar, Musik Tradisi, Musik Modern (FBS)
Teater
Koperasi Pegawai
Koperasi Mahasiswa
Pelatihan dan Tes Bahasa
Pelayanan Kesehatan Poliklinik
Pelayanan Pusat Jasa Ketenagakerjaan
Pelayanan Bimbingan Konseling
Jasa pemetaan geospasial melalui PPIDS

Alumni Terkenal

Abdul Rahman (politikus)
Adirozal
Ali Asmar
Ali Mukhni
Amrizal Salayan
Rusma Yul Anwar
Arif Satria
Fauzi Bahar
Boy Candra
Damsuar
Delva Rizki
Desy Andriani
Elviana
Ermanto Tolantang
Erwiza Erman
Gamawan Fauzi
Ganefri
Gusmal
Hasanuddin WS
Ilza Mayuni
Irzen Hawer
Ismet Fanany
John Arwandi
Khairul Jasmi
Lisda Hendrajoni
Lusiana Satriani
M. Sayuti Datuak Rajo Panghulu
M. Shadiq Pasadigoe
Annas Maamun
Makmur Hendrik
Mardison Mahyuddin
Martin Kustati
Martinus Dahlan
Mestika Zed
Muhammad Zaim
Muharlion
Muhidi
Mukhlis Rahman
Mursal Esten
Muslim Kasim
Nurfirmanwansyah
Olvyanda Ariesta
Baharuddin R.
Rahmang
Zuiyen Rais
Reinier
Rin Hermana
Rusdi
Samsul Bahari
Suci Wulandari
Sufyarma Marsidin
Surfa Yondri
Suryadi Asmi
Syahrial Bakhtiar
Syofyani Yusaf
Harris Effendi Thahar
Benny Utama
Z. Mawardi Effendi
Zefnihan
Zirwen Hazry
Referensi
  1. https://campus.quipper.com/directory/universitas-negeri-padang/faculties/program-pascasarjana
  2. https://id.wikipedia.org/wiki/Universitas_Negeri_Padang
  3. https://www.quipper.com/id/blog/quipper-campus/campus-info/mau-tahu-fasilitas-yang-ada-di-unp-kamu-harus-simak-informasi-ini/
  4. https://id.wikipedia.org/wiki/Kategori:Alumni_Universitas_Negeri_Padang

Posting Komentar